Properti CSS outline
adalah garis yang terletak setelah border dari sebuah elemen.
CSS sendiri menyediakan banyak fitur yang bisa digunakan untuk mengatur sebuah outline
, seperti mengatur style garis, pewarnaan dan ukuran.
Perlu diketahui juga bahwa properti CSS outline
adalah singkatan dari properti :
outline-color
outline-style
outline-width
Ilustrasi dari sebuah outline bisa dilihat pada gambar di bawah ini :
Value dari properti outline-style
:
dotted
dashed
solid
double
groove
ridge
inset
outset
none
hidden
/* style */
outline: solid;
/* color | style */
outline: #1043B2 solid;
/* color | style | width */
outline: #1043B2 solid 3px;
Kode HTML
<div class="container">
<h2>Contoh Penggunaan Outline Style</h2>
<p class="dotted">Paragraf dengan outline style dotted</p>
<p class="dashed">Paragraf dengan outline style dashed</p>
<p class="solid">Paragraf dengan outline style solid</p>
<p class="double">Paragraf dengan outline style double</p>
<p class="groove">Paragraf dengan outline style groove</p>
<p class="ridge">Paragraf dengan outline style ridge</p>
<p class="inset">Paragraf dengan outline style inset</p>
<p class="outset">Paragraf dengan outline style outset</p>
</div>
Kode CSS
p.dotted {
outline: #1043B2 dotted 5px;
}
p.dashed {
outline: #1043B2 dashed 5px;
}
p.solid {
outline: #1043B2 solid 5px;
}
p.double {
outline: #1043B2 double 5px;
}
p.groove {
outline: #1043B2 groove 5px;
}
p.ridge {
outline: #1043B2 ridge 5px;
}
p.inset {
outline: #1043B2 inset 5px;
}
p.outset {
outline: #1043B2 outset 5px;
}
Seperti yang kalian lihat pada gambar diatas, outline
sangatlah mirip dengan border
.
Meskipun terlihat sama, namun outline
memiliki perbedaan sebagai berikut :
outline
tidak memakan tempat sehingga tidak mengubah ukuran atau posisi sebuah elemen.outline
tidak bisa mengatur setiap sudut secara individu,outline
hanya bisa mengatur semua sudutnya sekaligus.- menurut spesifikasinya
outline
tidak harus berbentuk persegi panjang.